Classification | PNL.2 UNISBANK |
Title | PENGEMBANGAN PERTANIAN ORGANIK MELALUI PEMANFAATAAN PUPUK KAYA HARA DARI LIMBAH ENCENG GONDOK GUNA MENINGKATKAN PRODUKSI DAN KUALITAS BAWANG MERAH SERTA PERBAIKAN LINGKUNGAN KOTA TEGAL |
Edition | |
Call Number | |
ISBN/ISSN | |
Author(s) | Drs. HERSUGONDO, MM. Dr. HERMIN PANCASAKTI KUSUMANINGRUM, S.Si., M.Si. Prof. Dr. Ir. MUHAMMAD ZAINURI, DEA. Drs. BUDI RAHARJO, MSi. |
Subject(s) | Meningkatkan Produksi dan Kualitas Bawang Merah s |
Series Title | GMD | Penelitian Dosen |
Language | Indonesia |
Publisher | |
Publishing Year | 2012 |
Publishing Place | |
Collation | |
Abstract/Notes | |
Specific Detail Info | Ketergantungan pestisida pada sentra produksi bawang merah Kabupaten Tegal telah menimbulkan pencemaran logam berat Pb dan Cd di dalam tanah dan tanaman. Masalahnya, kadar logam tersebut telah melebihi ambang batas yang dapat mengganggu kesehatan manusia. Sejauh ini usaha untuk mengamati pola introduksi suatu pupuk organik kaya hara berbasis limbah seperti enceng gondok, aplikasi dan dampaknya terhadap produksi, lingkungan, keamanan pangan, dan pendapatan petani bawang merah belum pernah terukur secara ekonomi. Aplikasi pupuk kaya hara sangat dibutuhkan untuk mengatasi dampak pestisida terhadap produk, lahan, lingkungan dan pendapatan petani. Enceng gondok mempunyai kandungan hara dan konsorsium mikroba yang tinggi dan limbahnya sangat potensial sebagai pupuk organik. dan telah terbukti meningkatkan besaran umbi secara in vitro. Tujuan khusus penelitian ini adalah pengembangan usaha pertanian organik dan perbaikan kualitas lingkungan guna meningkatkan pendapatan petani bawang merah secara berkelanjutan melalui aplikasi pupuk kaya hara dari limbah enceng gondok. Penelitian ini memiliki implikasi ilmiah lain karena jika produksi dan kualitas bawang merah dapat ditingkatkan menggunakan pupuk enceng gondok maka diharapkan nantinya aras produksi pertanian organik bawang merah dapat meningkat secara berkelanjutan selaras dengan kualitas lingkungan, derajat kesehatan dan pendapatan masyarakat. Tahap awal dalam penelitian ini akan melakukan pembuatan pupuk, kultivasi konsorsium mikrobia dalam pupuk, diikuti analisis kandungan hara dan logam berat dalam tanah dibandingkan dengan kontrol dan analisis produksi. Tahap kedua adalah analisis produksi dan kualitas bawang merah. Analisis kandungan hara dan logam berat dalam tanah tetap dilakukan secara kontinyu. Tahap akhir akan menganalisis untung rugi, analisis ekonomi dan pendapatan serta analisis kualitas lingkungan. Pada jangka panjang, penggunaan pupuk kaya hara dari limbah enceng gondok akan semakin mengurangi pemakaian pupuk kimiawi bawang merah akan semakin meningkat produksi dan kualitasnya diikuti peningkatan pendapatan petani. Apabila aplikasi teknologi ternyata berhasil diharapkan kegiatan ini menjadi model percontohan yang akan dapat diaplikasikan di tempat lain. |
Image | |
File Attachment | LOADING LIST... |
Availability | LOADING LIST... |
Back To Previous |